Tes Urine Mendadak, 62 Pejabat Bireuen Negatif Narkoba

62 Pejabat dilingkungan Pemkab Bireuen mengikuti Tes Urine Mendadak bersama BNNK Bireuen.

Bireuen – Bupati Bireuen dan puluhan pejabat di Kabupaten Bireuen beserta camat mengikuti tes urine di oproom pusat Pemerintah kabupaten Bireuen di kawasan Cot Gapu Kabupaten Setempat.

Sejumlah pejabat tidak mengetahui adanya pemeriksaan urine, karena awalnya mereka diundang untuk mengikuti rapat evaluasi. Begitu rapat selesai, para pejabat Bireuen diminta masuk ke kamar mandi untuk menampung urine mereka masing-masing.

Bupati Bireuen Muzakkar A Gani mengatakan, ada 62 pejabat yang mengikuti tes urine mendadak ini. Hal ini merupakan bagian dari mewujudkan Bireuen Bersinar (Bersih dari Narkoba).

“Enam puluh dua pejabat ikut tes urine hari ini, mereka tidak mengetahui adanya tes urine karena undangan yang mereka terima untuk mengikuti rapat evaluasi,” kata Muzakkar.

Kemudian Lanjutnya, pemeriksaan urine ini jug untuk menindaklanjuti Instruksi Presiden No. 2 Tahun 2020 tentang pencegahan dan peredaran gelap narkotika (P4GN).

“Tes urine ini juga menindak lanjuti inpres no.2 tahun 2020,”sebutnya.

Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Bireuen AKBP Trisna Sapari Yandi menyebutkan, semua pejabat Bireuen yang mengikuti tes urine hasilnya negative dari terpapar narkoba.

“62 Pejabat semuanya hasilnya negative,”sebut AKBP Trisna Sapari Yandi.

Sejumlah pejabat yang mengikuti tes urine ini dimulai oleh Bupati Muzakkar, Sekdakab Bireuen, Staf Ahli, Asisten, Para Kepala Badan dan Kantor, Kabag, serta kepala SKPK lainnya dan seluruh camat.

Tiga orang Kepala Dinas yang sedang berada di luar daerah nantinya akan di tes urine saat mereka kembali ke Kabupaten Bireuen.