MEDIASATUNEWS | ACEH TENGGARA – Delapan Peserta Grand Final Final Agara Mencari Bakat ( AMB ) yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan bekerja sama dengan Persatuan seniman Tanoh Alas (Pesikhat) Aceh Tenggara, Berlangsung di Gor Sepakat Segenep, Sabtu 22 Juli 2023, malam.
Pantauan MediaSatu acara Festival Grand Final Agara Mencari Bakat ( AMB ) 8 Finalis malam ini semua akan ditampilkan, lagu Daerah, yang dipilih oleh pihak panitia.
Dalam acara Grand Final ribuan penonton dari kalangan muda hingga tokoh dan sejumlah pejabat dearah setempat memadati Gedung Olahraga (GOR) Sepakat Segenep, menyaksikan penampilan delapan peserta yang maju dalam babak grand final pada Sabtu 22 Juli 2023 malam.
Dalam acara ini di hadiri oleh Anggota DPR Ri, Muhammad Salim Fakhri, Ketua DPRK, Ketua DPRK Deny Febrian Roza, Kadis Pariwisata Bakrisyahputra, Kadis Pendidikan Zulkifli, Ketua MAA, Kepala Bank Aceh cabang Kutacane, Satumin dan Masyarakat Agara ikut menyaksikan.
Kadis pariwisata Aceh Tenggara, mengatakan dalam pembukaan Grand Final Acara Mencari Bakat( AMB) tahun 2023, mengatakan mudahan akan mendapatkan peserta final yang akan terbaik, moga tahun depan akan lebih meriah lagi, kata dia.
“Sebab AMB ini, perdana kita dilakukan di tahun 2023, dan bekerja sama kepada persatuan Pekhisat Alas, Dihimbau kepada masyarakat kabuapaten Aceh Tenggara, kepada masyarakat, agar kedepan peserta lebih banyak lagi,” ujarnya.
Dikatatakan Bakri, berharap kepada dewan juri harus penilaian emang betul Real dan koletif, jangan ada yang memihak salah satu dari mana pun.
Terpisah, Ketua Pekhisat Alas, Abi Hasan mengatakan Ini merupakan salah satu rangkaian hari ulang tahun Aceh Tenggara ke 49, dimana sebelumya acara ini telah berlangsung diikuti 140 peserta.
Dikatakan Abi hasan, dari 140 peserta, 8 orang merupakan masuk Grand Final yang di selenggarakan Pada Sabtu Malam, katanya.
Abi Hasan juga menjelaskan acara ini merupakan ajang pencarian bakat dengan menampilkan kebolehan dalam olah tarik suara atau bernyanyi, khususnya lagu-lagu daerah Alas. Selain itu, delapan peserta pada babak grand final, menyisihkan 140 peserta yang berasal dari sejumlah kecamatan di Agara.
Kata dia, selain penilaian kualitas suara vokal yang baik, tim juri juga kan menilai dari penampilan, gaya, dan busana dengan motif khas baju mesirat yang lebih menonjolkan adat Alas.
Dalam Acara AMB ini, dewan juri dalam ajang AMB ini akhirnya memutuskan pemenang atas nama Sulbi Ibrahim asal Desa Tanjung Lama, Kecamatan Darul Hasanah meraih juara pertama.
Dan peringkat dua dan tiga masing-masing diraih Syafrizal dari Desa Nkeran, Kecamatan Lawe Alas dan Sahedin Kruas asal Desa Kuta Banti, Kecamatan Lawe Bulan. Pemenang ini berhak mendapatkan sejumlah uang dan tropi penghargaan.
‘Sedangkan lima perserta lainnya meraih juara harapan masing- masing Lidya Yolanda, Mei Ulfa Syahyumi, Salsabila Syifa, Asrah, dan Rezi Risky,” demikian Abi Hasan mengakhiri. []