MEDIASATUNEWS | BANDA ACEH – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh telah merampungkan rekapitulasi perhitungan suara untuk pasangan calon presiden dan calon wakil presiden tahun 2024. Pasangan nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar unggul dengan perolehan 2,3 juta suara.
Pleno rekapitulasi suara digelar KIP Aceh di Asrama Haji, Banda Aceh sejak 5 Maret lalu. Pembacaan hasil rekapitulasi untuk pasangan capres-cawapres dilakukan Ketua KIP Aceh Saiful.
Rapat pleno tersebut dihadiri komisioner KIP Aceh serta saksi pasangan calon. Hasil perolehan suara untuk pasangan capres-cawapres ditetapkan pada Senin (11/3) kemarin.